Snow White and The Huntsman adalah film adaptasi dari kisah fairytale yang cukup terkenal yaitu Snow White. Sebenarnya film ini bukan satu-satunya film adaptasi Snow White yang keluar pada tahun ini, karena beberapa waktu lalu film adaptasi Snow White yang lain berjudul Mirror Mirror juga tayang di bioskop pada tahun yang sama. Sehingga banyak orang mencoba untuk membanding-bandingkan film ini dengan Mirror Mirror. Namun saya rasa antara Snow White and The Huntsman dan Mirror Mirror memiliki perbedaan yang cukup besar sehingga aspek yang dapat dibandingkan hanya sebagian kecil saja. Karena dari genre saja saja sudah berbeda jika Mirror Mirror lebih mengutamakan komedi dan kisah fairytale yang ringan maka SWATH (Snow White And The Huntsman) lebih menonjolkan aksi-aksi peperangan dan dunia fantasi yang lebih kelam.
![]() |
Chris Hemsworth as Huntsman Eric |
Daya tarik lain dalam film ini selain kisahnya yang lebih kelam adalah castnya
yang mengambil akotr dan aktris yang tengah naik daun pada saat ini
yaitu Kristen Stewart, Chris Hemsworth, Charlize Theron, dan Sam
Claflin. Namun cast yang populer tentu tidak bisa begitu saja
menutupi kualitas dari filmnya. Film ini disutradarai oleh Rupert
Sanders yang mungkin namanya cukup asing kita dengar, karena film ini
memang merupakan film pertama yang disutradarai olehnya. Salah satu
langkah yang cukup baik diambil olehnya adalah dengan tidak menjadikan
film ini berformat 3D hanya untuk meraup keuntungan yang besar saja
seperti yang dilakukan oleh film-film Hollywood sejenis.
Film
ini sebenarnya tidak begitu mengecewakan mengingat ini adalah film
pertama bagi si sutradara. Meskipun banyak hal-hal yang masih jauh dari
ekspektasi saya sendiri. Yang pertama adalah chemistry antar
karakter yang terlihat kurang baik, pembangunan karakter yang terkesan
terlalu terburu-buru membuat hubungan satu karakter dan karakter lain
terlihat plain. Yang kedua adalah action war scene yang terkesan 'nanggung' dan kurang menegangkan. Beberapa musuh yang mudah dikalahkan dan visual effect pendukung yang kurang memadai sehingga battle scene terlihat
kurang menarik, koreo perang yang kurang rapi juga menyebabkan hal ini
terjadi. Yang ketiga adalah plot yang sederhana dan mudah ditebak
sehingga menyebabkan penonton agak bosan apabila durasi film menginjak
40 menit ke atas. Namun dengan ketiga kekurangan tersebut, bukan berarti
bahwa film ini tidak layak untuk ditonton. Cerita yang berbeda dan
lebih kelam akan selalu menarik untuk disimak dan hal itulah yang
menjadi kelebihan dari film ini, salah satu contoh perbedaan yang
menarik disini adalah peran Huntsman yang jauh lebih besar daripada
peran pangeran (Prince William) sendiri.
SWATH
bercerita tentang Snow White (Kristen Stewart) yang mencoba untuk
melarikan diri dari kejaran Queen Ravenna (Charlize Theron) yang mencoba
untuk menjadi abadi dengan mengonsume Snow White. Karena Snow
White berlari ke hutan kegelapan maka sang ratu memutuskan untuk
mengirim Huntsman (Chris Hemsworth) untuk mencari Snow White. Namun yang
terjadi malah Huntsman berpihak pada Snow White dan menjadi
pelindungnya dibantu oleh 8 kurcaci dan Prince William (Sam Claflin),
mereka pun mencoba untuk menghentikan tirani sang ratu dan mengembalikan
Snow White ke kursi tahta. Itulah sedikit sinopsis singkat yang bisa
saya berikan. Ceritanya memang sangat berbeda dengan versi aslinya,
dilihat dari hal yang paling mendasar saja yaitu jumlah dari kurcaci
yang ada.
![]() |
The castle is under attack |
Rating
dari saya untuk film ini adalah (6/10). Mungkin film ini tidak terlalu
buruk bagi anda yang belum berekspektasi besar terhadap film ini, namun
bagi yang sudah termakan hasil promosinya jangan kecewa jika anda tidak
mendapatkan seperti apa yang anda ingin dapatkan. Jika anda menginginkan
film ringan dengan pembawaan yang berbeda, saya rasa film ini bisa
menjadi pilihan bagi anda. Sekian resensi dari saya, apabila ada salah
kata
saya mohon maaf.
Sumber : http://pranatanusa.blogspot.com/2012/06/resensi-film-snow-white-and-huntsman.html
Sumber : http://pranatanusa.blogspot.com/2012/06/resensi-film-snow-white-and-huntsman.html
0 komentar:
Posting Komentar